Tepung terigu protein tinggi merupakan jenis tepung yang mempunyai kandungan protein lebih baik daripada jenis tepung yang lain. Umumnya, untuk kandungan protein pada tepung tersebut antara 12 sampai 14 persen.

Adapun protein yang ada dalam tepung terigu disebut gluten, yang mempunyai peran sangat penting untuk pembuatan roti maupun produk yang berbasis adonan lainnya. Gluten akan memberi elastisitas serta struktur yang kuat pada adonan, sehingga adonan akan bisa mengembang secara baik serta bentuknya pun akan stabil selama proses pemanggangan.

Kandungan Nutrisi Tepung Terigu Protein Tinggi

Terigu Protein Tinggi

Tepung terigu yang berprotein tinggi selain memiliki kandungan akan protein juga mengandung serat, karbohidrat, dan sejumlah vitamin maupun mineral berupa vitamin B dan zat besi. Kandungan nutrisinya tersebut menjadikannya bahan yang penting untuk beragam resep, terutama yang membutuhkan struktur kuat untuk bisa mempertahankan bentuk adonan.

Kegunaan dari Tepung Terigu Protein Tinggi

Tepung terigu mempunyai beragam penerapan di dalam dunia kuliner, khususnya untuk produk yang membutuhkan proses pengembangan secara maksimal. Di bawah ini adalah beberapa contoh dari penggunaan tepung terigu protein tinggi:

1. Pembuatan Roti

Roti memerlukan struktur yang kokoh serta elastis sehingga bisa mengembang secara baik. Tepung terigu yang berprotein tinggi akan memberi kandungan gluten cukup untuk bisa menangkap gas yang didapat dari ragi ketika proses fermentasi. Dengan begitu, tekstur yang Anda dapatkan empuk serta berongga pada bagian dalamnya.

2. Pizza

Adonan pizza membutuhkan kekuatan untuk bisa mempertahankan bentuknya ketika ditarik lalu direntangkan. Kandungan gluten tinggi pada tepung terigu akan membantu dalam memberi tekstur renyah dan kenyal secara khas pada pizza.

3. Donat

Donat yang empuk serta mengembang secara sempurna biasanya dibuat menggunakan tepung terigu yang berprotein tinggi. Kandungan gluten akan membantu dalam membentuk jaringan yang bisa menangkap udara ketika proses penggorengan.

4. Pasta dan Mie

Terigu Protein Tinggi

Keduanya membutuhkan tekstur kenyal serta tidak mudah hancur ketika Anda memasaknya. Tepung terigu protein tinggi akan memberi kekuatan struktur yang Anda perlukan agar bisa menjaga bentuk pasta.

5. Produk Roti Manis & Croissant

Untuk produk roti manis maupun croissant, penggunaan gluten akan membantu dalam menciptakan lapisan adonan halus serta serat yang lembut.

Resep Sederhana Berbahan Tepung Terigu Protein Tinggi

Berikut ini merupakan resep sederhana yang berbahan dasar tepung terigu berprotein tinggi untuk menghadirkan roti tawar empuk:

Bahan-bahan:

  • Tepung terigu protein tinggi 500 gram
  • Ragi instan 7 gram
  • Air hangat 300 ml
  • Gula pasir 50 gram
  • Mentega 30 gram
  • Garam 1 sendok teh

Cara Membuat:

  • Pertama, campurkan bahan seperti tepung terigu, gula, dan ragi pada wadah berukuran besar.
  • Kedua, tuangkan air hangat (sedikit demi sedikit) sambil Anda menguleni hingga adonan kalis.
  • Lalu tambahkan mentega serta garam, kemudian uleni kembali sampai elastis.
  • Diamkan adonan sampai 1 jam atau sampai mengembang 2 kali lipat.
  • Selanjutnya, bentuk adonan sesuai preferensi atau selera Anda. Lalu letakkan adonan di dalam loyang yang sebelumya telah Anda olesi mentega.
  • Panggang adonan di dalam oven yang bersuhu 180 derajat Celsius dalam waktu 25 sampai 30 menit sampai matang.

Tips Tambahan:

  • Untuk mendapatkan rasa lebih kaya, sebaiknya Anda menambahkan susu cair atau susu bubuk ke adonan.
  • Gunakan oven yang telah Anda panaskan dulu sehingga membuat adonan matang secara merata.
  • Jika Anda ingin roti punya tekstur lebih lembut, Anda bisa menambahkan 1 butir telur ke adonan.

Perbedaan Tepung Terigu Protein Tinggi dengan Tepung Lain

Tepung terigu telah dikelompokkan denga berdasarkan kandungan protein maupun gluten di dalamnya. Setidaknya ada 3 jenis tepung terigu yang sering Anda jumpai, yaitu:

  • Tepung Terigu Protein Tinggi atau Bread Floud: jenis tepung yang mempunyai kandungan protein antara 12 sampai 14%. Tepung ini banyak dimanfaatkan untuk pizza, roti, serta produk lain yang memerlukan elastisitas tinggi.
  • Tepung Terigu Protein Sedang atau All-Purpose Flour: tepung yang memiliki kandungan protein sekitar 10 sampai 12%. Ini merupakan tepung serbaguna serta bisa Anda gunakan untuk beragam macam olahan, misalmnya pancake, kue, maupun biskuit.

Cara Penyimpanan

Agar tepung terigu yang berprotein tinggi tetap terasa segar serta kualitasnya terjaga, terdapat beberapa tips penyimpanan yang perlu Anda perhatikan:

  • Simpan pada tempat yang sejuk, kering, serta terlindungi sinar matahari langsung.
  • Gunakan wadah yang kedap udara agar mencegah kelembapan maupun serangan hama.
  • Jika memungkinkan, Anda bisa menyimpannya di lemari es maupun freezer agar bisa memperpanjang usia simpannya, terlebih ketika Anda tidak menggunakannya dalam waktu dekat.

Baca Juga : Begini Cara Membuat Croissant untuk Hasil yang Sempurna

Manfaat Tepung Terigu Protein Tinggi Bagi Kesehatan

Terigu Protein Tinggi

Beberapa manfaat kesehatan yang Anda perolah dari tepung terigu yang berprotein tinggi yaitu:

  • Sumber energi: karbohidrat yang ada di dalamnya adalah sumber energi utama untuk tubuh.
  • Kandungan protein: kandungan ini sangat penting untuk membangun serta memperbaiki jaringan tubuh. Gluten berperan sebagai bagian penting dari protein yang ada di dalam tepung. Memang masih menjadi perhatian beberapa orang yang mengalami sensitivitas terhadapnya, tapi gluten tetap mempunyai peranan positif di dalam membentuk struktur adonan.
  • Kaya serat: tepung terigu yang masih belum diproses sepenuhnya maupun diperkaya serat bisa membantu dalam meningkatkan kesehatan pencernaan.

Risiko dan Perhatian

Meskipun memang tepung terigu protein tinggi punya segudang manfaat, tetap saja ada beberapa hal penting untuk Anda perhatikan:

  • Sensitivitas gluten: seseorang yang mempunyai penyakit celiac maupun yang mengalami sensitivitas terhadap gluten harus bisa menghindari produk yang berbasis tepung terigu. Ini karena berpotensi akan menyebabkan reaksi negatif.
  • Kandungan kalori: produk yang pembuatannya menggunakan tepung terigu berprotein tinggi kerap kali punya kandungan kalori tinggi, khususnya ketika Anda mengombinasikannya dengan lemak dan gula.

Alternatif Penggunaan Tepung yang Lain

Terigu Protein Tinggi

Jika Anda memerlukan alternatif bahan yang bebas gluten, terdapat beragam pilihan tepung lainnya untuk Anda pertimbangkan. Misalnya tepung kelapa, tepung almond, maupun tepung beras. Akan tetapi, untuk hasil akhirnya cenderung berbeda baik dari segi rasa maupun teksturnya karena perbedaan antara kandungan protein maupun sifat fisik dari masing-masing jenis tepung.

Jadi, tepung terigu protein tinggi merupakan bahan yang memiliki peran sangat penting dalam proses pembuatan produk roti maupun adonan lainnya. Di dalamnya terdapat kandungan gluten tinggi yang akan memberi elastisitas serta kekuatan yang diperlukan sehingga adonan bisa mengembang secara baik..

Akan tetapi perlu Anda perhatikan ketika ingin menyimpannya. Pastikan bahwa Anda menyimpannya di tempat dan dengan cara yang benar. Perhatikan juga kebutuhan kesehatan saat menggunakan tepung tersebut, khususnya Anda yang mungkin punya sensitivitas gluten.

Dengan memahami seperti apa manfaat dan karakteristiknya, penggunaan tepung tersebut akan memberi hasil maksimal untuk setiap resep yang akan Anda coba. Semoga bermanfaat.

×
Search

We offer something different to local and foreign patrons and ensure you enjoy a memorable food experience every time.

Search

We offer something different to local and foreign patrons and ensure you enjoy a memorable food experience every time.